Akademi Kebidanan Al-Su’aibah Palembang merupakan perguruan tinggi Vokasi Jenjang Diploma III (D-III) Kebidanan untuk mencetak Bidan muslimah yang Profesional.
Penerapan Kurikulum :
Kurikulum yang diterapkan yaitu Kurikulum Pendidikan Tinggi (UUPT No. 12/2012 dan KKNI Perpres No. 8/2012) dengan Total SKS : 108-120 SKS untuk Prodi DIII Kebidanan yang ditempuh dalam 6 semester (tiga tahun) dengan gelar A.Md.Keb (Ahli Madya Kebidanan)
Prosentase Teori dan Praktik yang diselanggarakan :
a. Total Teori : 52 SKS = 44,8 %
b. Total Praktik : 64 SKS = 55,2 %
Strategi Pembelajaran:
- Kelas dalam jumlah kecil (30-40 mahasiswa)
- Menggunakan prinsip pemecahan masalah dari yang sederhana
- Pembelajaran meliputi : Teori di kelas, Praktek di Lab. Kebidanan, Praktek di Lab. Komputer, PBL (Rumah Sakit), Praktek Puskesmas, PKK I (RS dan BPS), PKK II (BPS/BPM), PKK III (RS dan BPS) dan Praktek kerja lapangan (PKL).
- Bimbingan praktik dengan sistem preseptoring dan mentoring
Preseptor : Mahasiswa 1 : 5
Mentor : Mahasiswa one to one situation - Praktik berdasarkan evidence based untuk pencapaian kompetensi
- Dilakukan assesment pencapaian kompetensi setiap tahap
- Dilakukan sistem target pencapaian keterampilan.